-->

SMPN 1 Ngabang Gelar Pertemuan Orang Tua dan Sekolah untuk Sosialisasi Ujian Akhir Fase

Editor: Antonius
Sebarkan:

LANDAK, suaraborneo.id - Dalam upaya meningkatkan kerjasama antara pihak sekolah dan orang tua murid, SMPN 1 Ngabang, Kabupaten Landak, mengadakan pertemuan di sekolah pada Rabu (12/02/2025). Pertemuan ini bertujuan untuk sosialisasi mengenai ujian akhir fase, yang merupakan bagian dari kurikulum merdeka yang diterapkan di sekolah.

Kepala SMPN 1 Ngabang, Robertus Suhardi, menjelaskan bahwa kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan selama dua hari, dengan dua sesi setiap harinya. 

"Hari ini, sesi pertama diikuti oleh kelas 9A, 9B, dan 9D, sedangkan untuk hari kedua akan melanjutkan dengan kelas lainnya. Tahun ini, jumlah peserta ujian akhir fase mencapai 275 siswa," jelas Robertus.

Robertus menekankan pentingnya kerjasama antara pihak sekolah dan orang tua dalam mempersiapkan anak-anak menghadapi ujian. Selain itu, Wakil Kepala Kurikulum, Ibu Riana, juga menyampaikan kriteria kelulusan yang harus dipahami oleh para orang tua dan siswa.

Dalam kesempatan ini, pihak sekolah juga menyampaikan sosialisasi mengenai tujuh kebiasaan anak hebat dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), yang bertujuan untuk membentuk karakter siswa. 

Tujuh kebiasaan tersebut meliputi:

1. Bangun pagi

2. Beribadah

3. Berolahraga

4. Makan sehat dan bergizi

5. Gemar belajar

6. Bermasyarakat

7. Tidur cepat

Dengan adanya pertemuan ini, diharapkan hubungan antara sekolah dan orang tua semakin erat, sehingga dapat mendukung perkembangan dan keberhasilan siswa di SMPN 1 Ngabang.(Anton).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini