-->

Polres Sekadau Tingkatkan Latihan Bela Diri Jelang Pilkada Serentak 2024

Editor: yati
Sebarkan:

Latihan bela diri Polri. (Foto:Polres Sekadau)
Sekadau kalbar, Suaraborneo.id - Dalam rangka meningkatkan kesiapan menjelang Pilkada Serentak 2024, Polres Sekadau mengoptimalkan latihan bela diri Polri. Latihan ini rutin dilaksanakan setiap selesai apel jam pimpinan di halaman Polres Sekadau, seperti yang terlihat pada Senin (23/9/2024).


Dipimpin oleh Kabag SDM Polres Sekadau AKP Suwaris, kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh pejabat utama serta personel Polres Sekadau. Fokus latihan kali ini adalah teknik membawa tahanan dan teknik penggunaan borgol, yang langsung diperagakan oleh AKP Suwaris.

AKP Suwaris menyampaikan bahwa latihan bela diri Polri merupakan agenda rutin Polres Sekadau yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan personel dalam menghadapi tantangan di lapangan, terutama dalam konteks pengamanan tahapan Pilkada.

"Ini bagian dari pengembangan SDM yang unggul. Personel Polri harus siap menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, serta sebagai penegak hukum," ujarnya.

Kapolres Sekadau, AKBP I Nyoman Sudama, yang turut memantau jalannya latihan, menegaskan bahwa latihan ini menjadi salah satu persiapan penting untuk menghadapi dinamika pengamanan Pilkada dan mendukung Operasi Mantap Praja Kapuas.

"Personel Polri akan berhadapan langsung dengan masyarakat, baik dalam pengamanan maupun dalam situasi penanganan massa. Oleh karena itu, kemampuan bela diri harus terus diasah," jelasnya.

AKBP Nyoman Sudama berharap, dengan meningkatnya intensitas tugas dan tanggung jawab Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), latihan bela diri Polri di Polres Sekadau akan terus diperkuat, seiring dengan pelaksanaan Pilkada yang semakin dekat.

"Latihan ini tidak hanya untuk kesiapan fisik, tetapi juga sebagai sarana menanamkan kedisiplinan dan kesiapan mental bagi seluruh personel dalam menjalankan tugas pengamanan di lapangan," tutupnya.
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini