Banjarmasin, Suaraborneo.id - Komisi IV Bidang Kesra DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) pada prinsipnya mendukung penambahan lembaga pendidikan berupa Sekolah Lanjutan Tingkat Atas atau SLTA di Kota Banjarmasin.Rapat Komisi IV DPRD Kalsel bersama Disdikbud provinsi setempat di Banjarmasin, Rabu (7/8/2024/. (ANTARA/Syamsuddin Hasan)
"Pada prinsipnya kami mendukung penambahan SLTA tersebut," ujar Ketua Komisi IV HM Lutfi Saifuddin, usai rapat kerja dengan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalsel H Muhammadun bersama jajaran di Banjarmasin, Rabu siang.
Namun, lanjut wakil rakyat asal daerah pemilihan Kalsel I/Kota Banjarmasin itu, yang menjadi kendala untuk penambahan/pembangunan SLTA baru tersebut masalah ketersediaan lahan.
"Kita sudah bicara dengan Disdikbud Kalsel, sesuai tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) serta kewenangan mereka siap membangunkan atau menambah SLTA baru hanya saja anggaran untuk lahan belum ada," tutur dia.
Oleh karenanya, wakil rakyat dari Partai Gerindra itu berharap agar Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin berkenan menyediakan lahan buat pembangunan SLTA baru, kendatit urusan tersebut kewenangan pemerintah provinsi (Pemprov).
"Kan yang akan menikah pendidikan SLTA tersebut generasi bangsa yang tinggal di Banjarmasin juga," lanjut Bang Lutfi.
Ia mengungkapkan warga"Kota Seribu Sungai " Banjarmasin yang membutuhkan tambahan baru tersebut wilayah Basirih Kecamatan Banjarmasin Barat dan Sungai Andai Kecamatan Banjarmasin Utara.
"Warga sekitar Basirih dan Sungai Andai banyak tidak bisa melanjutkan pendidikan ke SLTA negeri karena terkendala masalah zona," ujar Bang Lutfi mengutip keterangan masyarakat setempat saat reses beberapa waktu lalu.
Rapat Komisi IV DPRD Kalsel bersama Disdikbud provinsi setempat di Banjarmasin, Rabu (7/8/2024/. (ANTARA/Syamsuddin Hasan)
Ia berharap, masalah pendidikan di Kota Seribu Sungai Banjarmasin segera teratasi, jangan sampai berlarut-larut, karena berkaitan masa depan generasi bangsa.
Rapat kerja Komisi IV bersama Disdikbud Kalsel itu membahas Kebijakan Umum Perubahan Anggaran - Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUPA-PPAS) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kalsel Tahun 2024. (*)
Sumber : ANTARA