Ketua DPRD Kabupaten Malinau, Ping Ding. (Foto:ist) |
Ketua DPRD Kabupaten Malinau, Ping Ding, menyampaikan bahwa program RT Bersih bertujuan menanamkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan di setiap lapisan masyarakat. Dalam keterangannya pada Rabu (21/8), ia menekankan pentingnya partisipasi aktif seluruh warga dalam menjaga kebersihan lingkungan.
“Tentu keindahan dan kebersihan Malinau berasal dari kesadaran masyarakat. Dengan program RT Bersih, kita bersama-sama harus memulainya,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa nilai-nilai kebersihan, gotong royong, dan kebersamaan harus ditanamkan mulai dari tingkat RT hingga ke seluruh wilayah Malinau. Hal ini diyakini akan membawa dampak positif bagi kemajuan Kabupaten Malinau di masa depan.
“Mari kita bersama-sama bergandengan tangan membangun Kabupaten Malinau untuk menjadi lebih maju. Bersama kita pasti bisa,” kata Ping Ding optimistis.
Program RT Bersih juga dianggap sejalan dengan simbol daerah Malinau yang mencerminkan keteraturan, kebersihan, kesehatan, dan keharmonisan. Saat tim BSB mengunjungi Kabupaten Malinau belum lama ini, terlihat jelas bahwa nilai-nilai tersebut diterapkan di lingkungan DPRD Malinau. Sikap sopan santun, tutur kata yang lembut, serta kesederhanaan Ketua DPRD dan jajarannya mencerminkan pribadi yang luar biasa, menjadi teladan bagi masyarakat setempat.
Program RT Bersih diharapkan dapat menjadi fondasi kuat untuk mewujudkan Kabupaten Malinau yang lebih indah, sehat, dan harmonis. (gun)