Aron-Subandrio, saat mengembalikan berkas pendaftaran sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sekadau periode 2025-2030 ke Sekretariat DPC-PDIP Kabupaten Sekadau. Foto:aa |
Aron, yang masih menjabat sebagai Bupati Sekadau saat ini merupakan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau dan Subandrio yang juga masih menjabat sebagai Wakil Bupati Sekadau saat ini merupakan ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Sekadau. Kedua Petahana ini bersamaan mengembalikan berkas pendaftaran sebagai Bacalon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah ke Sekretariat DPC-PDIP Sekadau dengan di dampingi pengurus partai masing-masing.
Ketua DPC-PDIP Kabupaten Sekadau, Aloysius menyampaikan ucapan terimakasih kepada Aron dan Subandrio yang sudah mengembalikan berkas pendaftaran sebagai Bacalon Bupati dan Bacalon Wakil Bupati ke Sekretariat PDIP Sekadau.
"Mudah-mudahan kedepan kita (PDIP dan Demokrat) bisa menjalin hubungan yang lebih baik lagi untuk membangun Sekadau ini. Besar harapan kami PDIP Sekadau bisa terlibat dalam membangun Kabupaten Sekadau kedepan," kata Aloysius yang juga di dampingi pengurus DPC PDIP lainnya dan Ketua Panitia penjaringan.
Hasil dari pendaftaran ini Aloysius mengatakan bukan hanya di proses di DPC-PDIP Sekadau saja tetapi juga di DPD provinsi dan DPP PDIP pusat.
Di tempat yang sama, Aron, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua dan pengurus serta panitia penjaringan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati DPC-PDIP Sekadau.
"Hari ini kami mengembalikan berkas bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sekadau periode 2025-2030 ke Sekretariat DPC-PDIP Kabupaten Sekadau. Jika nanti ada kekurangan mohon disampaikan dengan tim kami agar bisa diperbaiki sesegera mungkin," ungkap Aron.
"Besar harapan kami kedepan teman-teman PDIP Kabupaten Sekadau bisa bekerjasama dengan kami karena kami menyadari bahwa membangun Kabupaten Sekadau ini butuh kerjasama kita semua sehingga mimpi dan harapan kita kedepan menjadi lebih maju dan lebih baik. Tentu itu semua berangkat dari spirit yang sama kira ingin Sekadau yang maju, sejahtera dan bermartabat," imbuhnya.
"Kami menyerahkan sepenuhnya kepada DPC-PDIP Kabupaten Sekadau untuk mengoreksi berkas-berkas yang kami kembalikan hari ini," pungkasnya. (as)