-->

Program Bantuan Sunat RAPI-IDI Sekadau Berakhir

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Bantuan sunat bagi warga yang membutuhkan yang diprogramkan Organisasi Sosial Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 13 Kabupaten Sekadau berkolaborasi dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Sekada. Foto:ist
Sekadau, Kalbar|Suaraborneo.id – Bantuan sunat bagi warga yang membutuhkan yang diprogramkan Organisasi Sosial Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 13 Kabupaten Sekadau berkolaborasi dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Sekadau pada tahun 2023 sudah berakhir di bulan Desember.

Program bantuan sunat ditutup dengan pasien atas nama Agustinus Dian (12) anak dari pasangan Hero dan Mereni Turniawati warga Gang Tembesuk Desa Mungguk Kecamatan Sekadau Hilir, Jumat (15/12/2023).

“Terimakasih kepada RAPI dan IDI yang sudah memberikan bantuan sunat kepada anak saya yang lama memamg ingin sunat. Ini salah satu kado natal bagi kami,” ucap Hero orang tua pasien yang tidak lama lagi merayakan Hari Raya Natal 2023.

Ketua RAPI Wilayah 13 Sekadau, Kundori (JZ21LKD) mengucapkan terimakasih kepada semua pihak terutama IDI Cabang Sekadau yang menjalin kerjasama dalam memberikan bantuan sunat pada tahun 2023.

“Tanpa terasa program bantuan sunat tahun 2023 sudah berakhir. Jumlah total anak yang disunat sebanyak 12 anak. Karena pola bantuan diberikan sebulan satu anak yang langsung didatangi di rumah pasien. Sunat ini dengan metode klem, tanpa jarum suntik, tanpa dijahit,” kata Kundori.

Kundori juga mengucapkan terimakasih kepada para sponsor pendukung yang luar biasa antusias dalam mendukung kegiatan RAPI yang kolaborasi dengan IDI tersebut.

“Sampai jumpa di program lain pada tahun berikutnya, khususnya bisa bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Sekadau,” ucap Kundori lagi.

Sementara itu, Ketua Cabang IDI Sekadau, dr. Abang Anton mengucapkan Puji syukur kepada Tuhan yang maha kuasa, Program Bantuan sunat RAPI-IDI bisa berjalan dengan baik.

“Terima kasih kepada RAPI  13 Sekadau, dan semua Pihak yang berperan dalam kegiatan ini,” ucap dr Anton.

Semoga, lanjutnya, kegiatan yang dilakukan dapat menginspirasi masyarakat supaya terus melakukan kebaikan dan tidak merampas sesuatu yang bukan miliknya. Karena kebaikan akan melahirkan kebaikan lainya begitu juga kejahatan akan menimbulkan kejahatan lainya. Demi terwujudnya keadilan dan kehidupan bermasyarakat yang lebih baik.

“Mewakili IDI Cab Sekadau, terima kasih kami ucapkan kepada RAPI dan semua pihak yang dengan ikhlas sama sama sukseskan kegiatan bantuan sunat, mohon maaf atas segala kekurangannya, semoga bisa berkerjasama di lain kesempatan,” pungkas dr Anton. (rilis)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini