Sanggau Kalbar, Suaraborneo.id - Sejak lima tahun terakhir warga Kelurahan Tanjung Sekayam, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Muhamad Yusuf menjadi seorang pengerajin souvenir kapal bandong.souvenir kapal bandong. (foto:ist).
Setiap bulan, Muhamad Yusuf biasanya mendapat pesanan kurang lebih 10 buah souvenir kapal bandong tersebut. untuk membuat souvenir kapal bandong tersebut membutuhkan waktu sekitar tiga hari hingga satu bulan.
"Sementara harga souvenir itu bervariasi untuk ukuran kecil Rp250.000 perbuah dan ukuran besar Rp350.000 perbuah," kata Muhamad Yusuf, pengerajin sovenir kapal bandong, Rabu, (22/2/2023).
"Sehingga kalau dikumpulkan bisa sekitar Rp3.500.000 perbulan," ujarnya.
Muhamad Yusuf mengaku, dalam memproduksi souvenir tersebut menjadi kendala dalam memenuhi permintaan yaitu kekurangan tenaga.
"Harapan kami Dinas Porapar Sanggau mau melatih anak-anak muda kita dibidang kerajinan ini, utamanya anak-anak yang tidak punya kerjaan atau putus sekolah. Kami siap membantu. Terus terang kami kekurangan tenaga untuk memenuhi pesanan," tutupnya. (Bry)