LANDAK, suaraborneo.id - Ketua DPRD kabupaten Landak Heri Saman, mengungkapkan bahwa sudah menerima kunjungan pendataan Keluarga program pemerintah perlima tahun untuk pendataan pembangunan keluarga berencana.
"Pendataan ini sudah di mulai pada tanggal 1 April 2021 hari ini, dengan mengisi data sesuai dengan pertanyaan," ujar Heri Saman.
Dia berharap, untuk di kabupaten Landak bisa mencapai target yang ditentukan, dan masyarakat mendukung dan menerima petugas pendataan agar mengisi data secara benar, supaya dapat menjadi bahan pemerintah untuk menyusun program pembangunan keluarga berencana.
" Sehingga program-program pemerintah bisa singkron karena ada 23 komponen pertanyaan yang ditanyakan, terutama tentang tempat tinggal, kebutuhan, keluarga berencana, tentang pendapatan, dan seterusnya, sehingga masyarakat bisa menjawab pertanyaan tersebut," harap Heri Saman.
Sebagai pendataan pertama di kabupaten dimulai dari mendata keluarga Bupati Landak, ketua DPRD Landak, dan Kapolres Landak. setelah itu akan dilanjutkan ditingkat kecamatan sampai ke tingkat RT. (Anton).