Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sekadau, Aloysius |
SEKADAU, suaraborneo.id - Pada Pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak di sekadau tahun 2020, hampir dipastikan Rupinus-Aloysius (RA) kembali berpasangan.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Sekadau, Aloysius kepada suaraborneo.id mengatakan, kalau menyikapi statment yang disampaikan oleh Pak ketua DPD PDIP Kalimantan Barat bahwa PDIP masih merancangkan Incumben atau Petahana yaitu Rupinus-Aloysius untuk maju di Pilkada Sekadau 2020.
"Memang, waktu pendaftaran bakal calon kemarin saya mendaftar sebagai calon bupati. Tapi tetap saja keputusannya dari DPD dan DPP," kata Aloysius saat ditemui ruangan Wakil Bupati Sekadau, Rabu (22/2).
Tentu, kata dia, ini berdasarkan survei dan elektabilitas sehingga, dimungkinkan untuk maju dan berpasangan kembali.
"Sebagai pimpinan partai, informasi ini juga saya sampaikan ke pimpinan cabang dan pengurus ranting kami untuk menyatakan bahwa kita masih maju sebagai Incumben, walaupun DPP belum mengeluarkan rekomendasi," ujar Wakil Bupati Sekadau ini.
Terkait dukungan atau koalisi dengan partai politik (Parpol) lainnya, politisi PDIP ini menjawab, saat ini pihaknya masih menjajaki dan menjalin komunikasi dengan Parpol lain yang ingin berkoalisi.
"Harapannya, Parpol perndukung kita dulu juga bisa bergabung kembali," harap Aloysius.
Penulis: Tim liputan
Editor: Asmuni